HSI 5.32 : Al-Hasyr (Pengumpulan) Bagian 2

Di Padang Mahsyar akan didekatkan Matahari sejarak satu mil, sehingga manusia mendapatkan kesusahan yang sangat. Mereka berkeringat sesuai dengan kadar amalannya, yaitu kadar dosanya. Ada yang keringatnya sampai kedua mata kaki, sampai ke dua lututnya, pinggangnya. Bahkan ada yang sampai mulutnya (HR. Muslim).
 
Salah seorang rawi Sulaim Ibnu 'Amir mengatakan,
Demi Alloh saya tidak tahu apa yang Beliau Sholallohu 'Alaihi Wasallam maksud dengan satu mil di sini. Apakah jarak atau mil yang berarti alat pencelak mata. Dan Alloh Azza Wa Jalla adalah Dzat Yang Maha Mampu untuk melakukan segala sesuatu.
Di dalam waktu yang sangat lama, di Padang Mahsyar mereka menunggu hari keputusan. Satu hari di sana seperti lima puluh ribu tahun di dunia. Namun Alloh Azza Wa Jalla akan meringankan hari-hari tersebut bagi orang-orang yang beriman. Alloh Subhanahu Wa Ta'ala berfirman dalam Surat Al-Ma'arij : 4

تَعۡرُجُ ٱلۡمَلَـٰٓٮِٕڪَةُ وَٱلرُّوحُ إِلَيۡهِ فِى يَوۡمٍ۬ كَانَ مِقۡدَارُهُ ۥ خَمۡسِينَ أَلۡفَ سَنَةٍ۬ 
Para Malaikat dan Jibril akan naik kepada Alloh Subhanahu Wa Ta'ala pada waktu di mana satu hari di sana seperti lima puluh ribu tahun di dunia.
Di dalam hadits yang diriwayatkan oleh Muslim disebutkan bahwasanya orang yang tidak membayar zakat hartanya, dia akan tersiksa dengan hartanya tersebut sampai hari keputusan. Disebutkan dalam hadits tersebut bahwasanya satu hari di situ seperti lima puluh ribu tahun di dunia. Rosululloh Sholallohu 'Alaihi Wasallam bersabda,

يَوْمَ يَقُوْمُ النَّاسُ لِرَبِّ الْعَالَمِيْنَ مِقْدَارَ نِصْفِ يَوْمٍ مِنْ خَمْسِيْنَ أَلْفَ سَنَةٍ فَيُهَوِّنُ ذَلِكَ عَلَى الْمُؤْمِنِ كَتَدَلِّي الشَّمْسِ لِلْغُرُوْبِ إِلىَ أَنْ تَغْرُبَ 
Manusia akan berdiri untuk Alloh Robbul 'Alamin pada saat itu selama setengah hari dari lima puluh ribu tahun di dunia. Dan akan diringankan bagi orang yang beriman. Setengah hari tersebut seperti waktu antara menjelang tenggelamnya matahari sampai tenggelamnya matahari (Hadits Shahih Riwayat Ibnu Hibban).
Di dalam hadits yang lain Beliau Sholallohu 'Alaihi Wasallam mengatakan,
Alloh akan mengumpulkan orang-orang yang dahulu dan yang akhir pada waktu yang diketahui. Dalam keadaan berdiri selama empat puluh tahun, dalam keadaan tajam pandangan mereka menuju ke langit menunggu waktu keputusan dari Alloh Azza Wa Jalla (Hadits Shahih Riwayat Ath-Thabrani dalam Al-Mu'jamul Kabiir).
Ada yang mengatakan bahwa perbedaan waktu tersebut, tergantung amalan seseorang di dunia. Wallohu A'lamu Bishowwab dan saat itulah manusia menyadari bahwa kehidupan di dunia hanyalah sesaat saja. Alloh Subhanahu Wa Ta'ala berfirman dalam Surat Yunus : 45

وَيَوۡمَ يَحۡشُرُهُمۡ كَأَن لَّمۡ يَلۡبَثُوٓاْ إِلَّا سَاعَةً۬ مِّنَ ٱلنَّہَارِ يَتَعَارَفُونَ بَيۡنَہُمۡ‌ۚ قَدۡ خَسِرَ ٱلَّذِينَ كَذَّبُواْ بِلِقَآءِ ٱللَّهِ وَمَا كَانُواْ مُهۡتَدِينَ 
Dan pada hari di mana Alloh Subhanahu Wa Ta'ala akan mengumpulkan mereka. Mereka merasa seakan-akan mereka tidak tinggal di dunia kecuali sekejap saja di siang hari dan pada saat itu mereka saling mengenal di antara mereka.


Anda dapat mendownload audio kajian di atas dengan mengklik link di bawah ini :


Rohmad Adi Siaman


Sumber : Audio Halaqoh Silsilah Islamiyah bimbingan Ustadz Abdullah Roy
ADVERTISEMENTS :

Latihan Soal CAT CPNS 2014

Posting Komentar